Resep Masakan Ikan Dencis

 

Ikan dencis hampir mirip dengan ikan kembung hanya saja badannya sedikit membulat. Ikan terasa gurih setelah digoreng.
Berikut resep menggunakan ikan dencis.

Resep Masakan Ikan Dencis

Ikan Dencis Sambal Kecap

Bahan yang diperlukan
500 gram ikan dencis
3 sendok makan kecap manis
1 batang sereh
2 lembar daun salam
1/2 lembar daun pandan
2 siung bawang diiris

Bumbu yang dihaluskan
2 buah tomat
5 cabai merah
8 siung bawang merah
4 siung bawang putih
3 butir kemiri
1 cm jahe
Lada secukupnya

Cara Memasak Ikan Dencis Sambal Kecap

Bersihkan ikan, potong sesuai selera dan tambahkan garam dan jeruk nipis, kemudian goreng.
Panaskan wajan, masukkan minyak secukupnya setelah minyak panas masukkan bawang yang diiris, daun salam, daun pandan dan sereh.
Setelah harum masukkan bumbu yang sudah dihaluskan.
Sambil diaduk tunggu hingga 5 menit, kemudian masukkan kecap manis.
Tambahkan garam dan gula secukupnya, tunggu hingga sambalnya matang, masukkan ikan dan aduk hingga merata. Ikan Dencis Sambal Kecap siap disajikan.
Resep Masakan Ikan Dencis 4.5 5 Anonim Ikan dencis hampir mirip dengan ikan kembung hanya saja badannya sedikit membulat. Ikan terasa gurih setelah digoreng. Berikut resep mengg...